banner

Test ride All New CB500F kobayogas.com

Kobayogas.Com – Hola lads, salam geber… New Honda CB500F 2016 terbaru memang sudah diperkenalkan belum lama ini di daerah SCBD Jakarta oleh pihak Astra Honda Motor selaku pemegang resmi merek sepeda motor Honda di Indonesia.. Bagaimana kalau desain terbaru moge 500cc 2 silinder ini kita bawa sebagai motor harian? Apa saja yang dapat dirasakan? Nah ayo geber dan cari tahu dulu..

Tak dapat dipungkiri, dari sekian banyak macam moge modern Honda khususnya yang dijual resmi oleh AHM, sejauh yang KBY hapal hanya CB500F lawas saja yang masuk kategori moge (motor gede) dengan visual effect yang biasa saja..  Desainnya terlalu sederhana untuk sebuah motor berkapasitas 500 cc 2 silinder lads..

Bahkan tak jarang Honda CB500F lawas disebut sebagai Honda Verza modif, tak sedikit yang kecele alias tertipu oleh sosoknya di jalanan, disangka motor 150 cc biasa tapi kok tidak bisa kesusul 😀 Lek IWB dan om Vandra MMBlog tuh yang sudah mengalaminya sendiri.. Ya habis sosoknya sleeper abis sih, terlihat biasa dan standar padahal tenaganya wow hehehe..

baca: Honda Rilis Line Up Baru Bigbike, Dari New Honda CB500F Hingga New CB500X

DESAIN NEW HONDA CB500F

The New Honda CB500F Indonesia kini tampil lebih fashionable dan trengginas, entah apa yang merasuki para desainer Honda kali ini, sentuhan mereka kini lebih modern dengan garis garis menyudut tajam nan agresif.. Headlamp yang lebih tirus mirip wajah Optimus Prime kini dilengkapi dengan lampu LED bertingkat.

new-honda-cb500f-red

Tangki terlihat lebih tinggi dan berotot, shroudnya kini lebih kecil mengotak membentuk sudut menambah kesan agresif dan terbuka menampilkan dimesi mesin.. Begitu pula dengan bagian buritan, tampil lebih lancip dengan aksen lubang udara di kiri kanan. Bagian samping juga lebih tipis, tak lagi ditutupi plastik besar.

Spakbor belakang kini menganut sistem gantung, mengentalkan kesan sporty sementara rim kini dihiasi dengan aksen stiker membuatnya terlihat lebih modis. Bahkan jok belakang pun kini lebih terlihat padat, tak seperti bantal berbentuk kotak 😀 Singkat kata jauh lah dari old Honda CB500F kekeke..

perhatikan dan tatap lama lama dari depan hingga tangki, karena lads akan menemuinya dalam versi kecil tak lama lagi :D

baca: First Ride Honda CB500F, Moge Bersahaja Jangan Anggap Remeh

Honda Bigbike New Honda CB500F ini dimensinya hanya sedikit lebih besar dari Kawasaki Z250FI, keuntungannya dengan mesin 500cc, maka power to weight ratio-nya sangat baik. Berimbas pula pada kelincahannya meliak liuk.. Kekurangannya, Moge Look nya jadi terasa kurang berefek.

Namun jika lads merasa desainnya ada kemiripan dengan All New CB150R ya tak salah juga, justru sang New CB150R lah yang mengambil desain New Honda CB500F ABS ini.. termasuk bentuk lampu depannya…Tapi karena diperkenalkan duluan adalah sang adik ya gitu deh efeknya hehe.. Sayang plat nomornya di jidat 😀

nilai: 8,5 karena mengalami perubahan baik yang sangat signifikan

All New Honda CB500F kobayogas.com All New Honda CB500F kobayogas.com

gallery fotonya akan KBY upload di Sakahayangna.com ya…

ERGONOMI dan KENYAMANAN

Bicara ergonomi. sudut kemudinya mengingatkan KBY akan Kawasaki Z250SL milik mang Eno Anderson, yap, mirip.. Tangan sedikit dibuat jauh meregang ke depan. Somehow kalau motor beginian KBY lebih cocok yang model clip on, beda beda sih preferensi setiap orang..

KBY merasa kualitas pelapis jok serta busanya juga mengalami peningkatan, lembut, empuk, tidak licin. Serasa duduk di atas jok milik Kawasaki ER6N loh.. Begitu juga suspensi pro link- nya, dalam keadaan diam sang New Honda CB500F ini cukup mudah diayun ayun, jadi ingat Yamaha Vixion.. Hanya ketika dipakai jalan suspensinya bekerja cukup pas, masih agak terlalu lembut sih sebenarnya..

Well, kelembutan suspensinya serta kenyamanan dari sisi ergonomi menurut KBY memang masih berada di bawah  Honda CB500X sih, tapi sudah sangat cukup mengingat si New Honda CB500F masuk ke dalam kategori sport turing, so kadar kenyamanannya lebih banyak dibandingkan cita rasa sporty nya..

nilai: 8.5

baca juga konsumsi bbm dan handling saat dicoba keluar kota: New Honda CB500F Dibawa Turing, Suspensinya Nyaman!

ergonomi new cb500FHANDLING Honda CB500F LED

Kalau ukurannya kelincahan, dimensi New Honda CB500F yang terkesan “nanggung” justru menjadi poin lebih di kemacetan, KBY cukup mudah selap selip bersama sang CB500F ini lads, kecuali celahnya benar benar sempit dimana cuma Yamaha Mio dan Beat yang bisa masuk 😀

Ketika dalam kecepatan menengah hingga tinggi, suspensi New Honda CB500F yang lembut menjadi kelemahannya, berpindah jalur atau menikung cepat tidak selincah dan sestabil saudaranya, Honda CB650F..

Nilai: 8

handling new cb500F

PERFORMA

Percaya atau tidak, KBY merasakan karakter bawah – tengah (low to mid) New Honda CB500F ini mirip sekali dengan All New CB150R, agresif dan responsif, atau kasarnya ndut-ndutan kalau belum terbiasa.. Namun dibandingkan Kawasaki ER6N, new CB500F ini masih lebih “sopan” menurut KBY.

Torsi badak New Honda CB500F mulai menggeliat ketika jarum RPM menyentuh angka 5,000 dan terus berteriak hingga peaknya di 10,000 RPM.. Lonjakan kapasitas mesin 500 cc 2 silindernya terasa memberikan lontaran ketapel ketika jarum RPM berada antara 7,000 dan 8,000 namun tetap in control..

Mantap! Karena dimensinya hanya sedikit  lebih besar dari Pulsar 220F, kita lupa kalau di bawah tangkinya tenaga sebesar 47.6 HP siap dimuntahkann 😀 Akibat dimensi yang sekilas juga mirip dengan kelas 150 cc lainnya, di jalan banyak yang gak ngeh dengan New Honda CB500F sehingga banyak yang gak terima ketika disalip.. 😀

Test Ride New CB500F kobayogas

Spesifikasi New Honda CB500F ABS

Engine Type Liquid-Cooled, 4-Stroke, 8-Valve, DOHC Parallel Twin Cylinders
Displacement 471.0cc
Carburation PGM-FI [Programmed Fuel Injection]
Bore x Stroke 67 mm x 66.8 mm
Transmission Type Constant Mesh 6-Speed Return
Compression Ratio 10.7 : 1
Maximum Power 35 kW/8,500 rpm
Maximum Torque 43 Nm/7,000 rpm
Starter Type Electric Starter
Oil Capacity 3.2 Liters

THE VERDICT

New Honda CB500F kini lebih spesial berkat sentuhan baru disekujur tubuhnya, uang yang dibayarkan sebanyak Rp. 139 juta kini terasa lebih worthy. Bicara dimensi dan desain, New Honda CB500F ABS ini cocok banget bagi mereka berjiwa sleeper, gak terlalu suka show off tapi punya bakat mempermainkan orang 😀

Ya, desain mirip dengan sang adik membuat tampilannya menipu, terlihat standar alias sleeper, namun ketika ketemu yang neko neko, zwiinggg mesin 500 cc-nya akan membuat sang perusuh melongo 😛

All New CB500F 2 silinder bisa didapatkan di Jakarta Honda Center dengan Adrian 0821 1115 4449 atau Hakiem 0817 6881 811

Special Thanks: Jakarta Honda Center

Baca juga artikel lainnya, terima kasih sudah bantu sharing 🙂

Mangga digeber ladsss… Thanks for reading and sharing this article…

Kunjungi juga blog di bawah ini ya.. www.sakahayangna.com

  • Email me: [email protected]
  • Facebook : @kobayogas
  • Twitter : @kobayogasblog
  • Instagram: Kobayogas
  • YouTube channel: Yogas Kobayogas
  • Path: Yogas Kobayogas.com

55 KOMENTAR

    • Setau ane kebanyakan motor2 naked sekitar stgh literan merek apapun, palagi yg emg ditujukan buat moge ers pemula sgt peduli fuel consumption.
      Makanya konsumsi bbm nya cb500, er6n beti2 sama sport 250cc yg suka teriak belasan rebu rpm.
      Betulkan kalo salah mang kobay..

      • “KBY merasa kualitas pelapis jok serta busanya juga mengalami peningkatan, lembut, empuk, tidak licin.”

        siap2 om, abis ini pasti om kobay di serang sama adek abel, hahaha

      • he said : saya dari 2008 ga nemu yg lembut gini…salah ini…ini ngikut merek sebelah…ulang ulang…jok honda kan keras2 ini bukan honda pasti….menurut blog bla bla bla….ampe.bebusa.wakakakakakakaka

  1. Minus detail kecil alias
    bentuk sign nya ituloh…
    moge honda paling gak nahaaaan [jeleknya]
    andai aja tuh bisa common parts sama
    adeknya [newCB150] ?

  2. @ joss….. anda lebih pinter dari insinyur honda , nglamar kerja aja ke sana . pasti bakalan keterima

      • Mestinya blogger otomotif yg jagain parkiran big bike situ 😀

        Tar ane coba make kaisar Ruby 250 modifan punya temen boleh msuk ga yaa ..markir di belakang juga ga muat si 😀

  3. Wah kembali ke selera, kalo bagi saya ini motor mahal tapi ga keliatan mahal….
    Ini motor kenceng tapi terlalu sopan…..

    Untuk membuktikan ini motor mahal bisa di cek di Kwitansi…..
    Untuk membuktikan ini motor kenceng, maka yg disalip ga terima bisa di salip lagi dg mudahnya…

    Jadi ……… perlu effort menjelaskan bahwa ini motor mahal dan bahwa ini motor kenceng. ooooo

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini