Kobayogas.com – Hola lads, salam geberrr… Meski di Indonesia produk sepeda motor Suzuki dianggap cicing wae atau meneng ae dan hanya menghadirkan produk-produk dari negeri prindavan yang tidak memiliki kesesuaian selera dengan konsumen lokal, namun di luar sana, pabrikan berlogo S ini tetap berinovasi. Salah satunya mereka meluncurkan moge anyar bernama Suzuki GSX-8S 2023. Nama yang unik dan singkat.. Dari kode angkanya kita sudah bisa menduga besarnya kapasitas mesin yang akan digendong motor ini. Kenalan dulu yuk biar lebih akrab..

Moge ini sebenarnya sudah diperkenalkan di akhir tahun 2022 lalu di EICMA Milan, dimana visordown sudah membahasnya. Namun mengingat produknya baru akan dirilis di musim semi 2023 yang perkiraan jatuh di bulan April, Mei dan Juni sebelum musim panas, maka masih relevan dong yah kalau KBY membahasnya sekarang ini hehe..

SUZUKI GSX-8S 2023

Suzuki GSX-8S menggunakan mesin berkapasitas 776cc DOHC paralel twin-silinder (dua silinder paralel), yang dilengkapi engkol 270 derajat. Sooo dari sini kita bisa tau kalau ke depannya trend moge pada umumnya akan bermain di kubikasi 600-800cc dengan cukup menggunakan silinder sebanyak dua buah saja.

Yang baru dibahas kemarin ini adalah CFMoto 800 NK 2023, motor kembaran dari KTM Duke 790 Adventure tersebut juga bermain di rentang kapasitas mesin yang sama serta jumlah silinder yang sama pula, yakni dua buah. Belum lagi ada Yamaha MT-07 (dan si fairing R7), Honda CB750 Hornet (dan si fairing CBR750), Kawasaki Z650, Triumph Speed Triple serta Aprilia RS660. Kecuali Triumph, semuanya dua silinder.

suzuki gsx-8s 2023

SPESIFIKASI

Jadi, nyambung paragrap di atas, Suzuki GSX-8S adalah produk entri terbaru dari Suzuki yang akan bermain di segmen nakedbike kelas menengah (middleweight), dengan mesin kembar paralel DOHC 776cc yang baru diciptakan Suzuki.

Mesinnya menggunakan Suzuki Cross Balancer, yang mengurangi getaran, dan dirancang untuk menawarkan tenaga rendah yang kuat di rentang putaran, tetapi juga dilengkapi empat katup per silinder yang menurut Suzuki mesin tersebut memungkinkan memiliki karakteristik “free revving nature“. Apa tuh bahasa Indonesianya yang cocok wkwkw..

Dalam spesifikasi Suzuki GSX-8S 2023 terbaru, mesin baru tersebut mampu menghasilkan 81,7 tenaga kuda pada 8.500rpm dan torsi 78Nm pada 6.800rpm, yang dioperasikan melalui ride by wire throttle, dan dikendalikan oleh sistem kontrol traksi tiga tingkat (yang juga dapat matikan), serta memiliki tiga mode mesin/ riding mode yang dapat dipilih sesuai selera. Pengaturan elektronik yang dipilih dapat dilihat pada layar speedometer yang sudah TFT tersebut.

Bicara tenaga dan dibandingkan dengan CFMoto 800 NK dan KTM 790 Adventure, GSX-8S ini jadi terlihat inferior karena tidak sampai 85HP sedangkan sang rival sudah menyentuh angka 100 tenaga kuda loh..

Sasis rangka baja GSX-8S yang disebutkan di atas dipasangkan dengan suspensi dari KYB di bagian depan dan belakang. Selanjutnya, lengan ayunnya dirancang untuk meringankan rasa motor dan meningkatkan kelincahan. Untuk pengereman, cakram ganda 310mm di depan dan cakram belakang 240mm dianggap sudah cukup.

HARGA DAN WARNA

Pilihan warna untuk GSX-8S adalah: “Pearl Cosmic Blue”, “Pearl Tech White”, dan “Matt and Sparkle Black”. Harga untuk Suzuki GSX-8S 2023 tersebut ternyata persis sama dengan andalan KTM, yaitu di angka £7.999 di Inggris, yang akan tiba pada musim semi 2023.

Melihat dari desainnya yang memang sangat keluarga GSX-S series, gimana nih menurut lads sekalian??

suzuki gsx-8s 2023

Semoga bermanfaat. Baca juga artikel lainnya, terima kasih sudah bantu sharing 🙂

Mangga digeber ladsss… Thanks for reading and sharing this article… Kunjungi juga blog di bawah ini ya.. www.sakahayangna.com

Email me: [email protected]
Facebook : @kobayogas
Twitter : @kobayogasblog
Instagram: Kobayogasblog
YT: Kobayogas Sena Learn To Vlog

8 KOMENTAR

  1. Kalo Suzuki bike, saya masih lebih suka produk jadulnya, om,, B-King, TL 1000, Katana 650, atau Busa yang sebelum produk yang sekarang

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini