banner
Piaggio Vespa 946 RED 2018 terbaru

Kobayogas.com – Hola lads, salam geberrr.. Seperti pada seri Vespa 946 sebelumnya, akhirnya PT.Piaggio Indonesia telah secara resmi meluncurkan Piaggio Vespa 946 RED limited edition terbaru. Seri 946 memang gak pernah murah, kali ini 946 Red punya harga 199 Juta OTR Jakarta, wew mirip dengan harga mobil MPV terbaru! Ada alasan mengapa seri ini dinamakan Vespa 946 RED, yaitu karena saat ini Piaggio bekerja sama dengan yayasan amal dunia bernama Red Foundation yang bergerak di pemberantasan HIV/AIDS. Yuk di cek spesifikasinya juga..

Piaggio Vespa 946 RED 2018

Dalam kerjasama antara Piaggio Vespa dengan Red Foundation tersebut disebutkan nantinya akan ada dana sebesar $150 dari setiap produk Vespa 946 RED yang terjual ke konsumen yang akan di sumbangkan ke yayasan tersebut untuk kepedulian kemanusiaan.

“Kini, para penggemar Vespa bisa menikmati keindahan Vespa serta mendapatkan kesempatan mulia untuk membantu berkontribusi dalam perjuangan melawan berbagai penyakit mematikan yang harus dihadapi oleh manusia,” kata Marco Noto La Diega, President Director PT Piaggio Indonesia dalam keterangan resmi, Jumat (3/11/2017). Via KompasOtomotif

Piaggio Vespa 946 RED 2018

Meski desain masih persis dengan versi lawas, namun Piaggio Vespa 946 RED 2018 kini memiliki kapasitas mesin 155cc lads, dan untuk warna, skutik artistik tersebut tersedia hanya warna merah saja, sesuai nama dong hehe, kalau ada putih tar namanya bukan Red lagi wkwkk. Sementara embel embel limited edition nya lebih kepada pilihan warna, desain yang artistik dengan kualitas jempolan dan dijual dalam edisi terbatas alias dalam jumlah sedikit saja.

baca juga: First Impression Vespa 946, State of The Art Scooter

Fitur vespa 946 RED

Meski hanya berkapasitas 155cc namun untuk Fitur keselamatan,  vespa 946 RED terbaru sudah dilengkapi dengan rem ABS (Anti-lock Braking System) dual channel dan ASR (Anti Slip Regulator) alias traction control yang berfungsi mencegah roda belakang tergelincir atau selip saat berkendara terutama di lintasan licin.

Spesifikasi Piaggio vespa 946 RED

Untuk sektor mesin, ini dia spesifikasi Piaggio vespa 946 RED dengan mengusung mesin berkapasitas 155cc

Mesin 155 cc, injeksi, SOHC 3 klep,pendingin udara
P  x L x T 1965 X 730 X 1404 mm
Tinggi jok 805 mm
Starter Elektrik
Suspensi depan Hydraulic shock absorber
Suspesni belakang Monoshock
Ban depan 120/70-12
Ban belakang 130/70-12
Rem depan Double disk, ABS
Rem belakang Double disk, ABS
Kapasitas tangki BBM 8,5 liter

 

Piaggio Indonesia juga sudah menyediakan aksesoris Piaggio Vespa 946 Red ini lads, seperti tas belakang, wind screen/ flying screen hingga pernak pernik seperti topi dan juga mug. Special edition karena warnanya juga merah hehe..

Dilepas seharga Rp 199 juta jelas skutik Italia ini tidaklah murah, pun begitu Vespa 946 Red adalah salah satu motor yang paling diimpikan oleh banyak pencinta vespa yang berkantung tebal karena ini bukanlah motor massal biasa, 946 Red hanya diproduksi terbatas. Jelas sekali pasar yang dibidik oleh Piaggio-Vespa, hanya bagi mereka yang tahu karya seni (selain banyak duit tentunya).

Baca juga artikel lainnya lads…

Mangga digeber ladsss… Thanks for reading and sharing this article…

Kunjungi juga blog di bawah ini ya.. www.sakahayangna.com

  • Email me: [email protected]
  • Facebook : @kobayogas
  • Twitter : @kobayogasblog
  • Instagram: Kobayogasblog
  • YouTube channel: Yogas Kobayogas
  • Path: Yogas Kobayogas.com

<

3 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini