banner

Kobayogas.com – Hola lads, salam geberrr.. Meramaikan gelaran otomotif Nasional yang bertajuk Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019, PT SUZUKI INDOMOBIL SALES (SIS) turut menampilkan produk-produk sepeda motor unggulan di booth Suzuki, Hall A2, JI-Expo, Kemayoran, Jakarta Utara dari tanggal 26 April hingga 5 Mei 2019. Beragam program penjualan dengan kesempatan terbatas dan games berhadiah menarik bisa diikuti oleh pengunjung agar semakin dekat dengan Suzuki. Sayang, Suzuki DR150 batal hadir euy..

Bersanding dengan mobil-mobil Suzuki, SIS memajang sepeda motor Suzuki GSX-R150 Mat Red Edition, GSX-R150 ABS, All New Satria F150 dan NEX II Elegant Premium yang saat ini merupakan tipe-tipe yang paling dicari oleh publik di Tanah Air.

PROMO MANTAP SUZUKI DI IIMS

Selain produk yang dipajang tersebut, pengunjung juga dapat menemukan promo-promo menguntungkan khusus untuk tipe GSX-R150 Shuttered Key dan GSX150 Bandit. Aneka produk sepeda motor Suzuki dapat dimiliki oleh pengunjung dengan uang muka yang sangat ringan yaitu mulai dari Rp 300.000,-.

Setiap transaksi pembelian sepeda motor yang dilakukan konsumen akan mendapatkan bonus t-shirt Suzuki. Dan setiap unit sepeda motor yang telah dikirimkan, konsumen akan memperoleh tambahan hadiah berupa jaket spesial dari Suzuki.

HADIAH BAGI PENGUNJUNG

Keuntungan tidak hanya bisa dirasakan oleh pengunjung yang membeli sepeda motor Suzuki, namun bagi pengunjung lainnya juga bisa memperoleh berbagai hadiah langsung hanya dengan mengikuti Suzuki Treasure Hunt games dan Suzuki Instagram Competition di area sepeda motor booth Suzuki Hall A2.

Suzuki Treasure Hunt bisa diikuti oleh pengunjung hanya dengan melakukan scan QR Code yang tersedia di lokasi menggunakan smartphone pribadi dan mengisi data diri sesuai instruksi yang diberikan. Bagi yang hobi berekspresi, pengunjung dapat mengabadikan momen paling berani bersama sepeda motor Suzuki dalam bentuk foto dan diunggah di Instagram, dengan syarat mudah yang keterangannya bisa ditemukan di booth.

Hadiah-hadiah seperti helm, gadget dan mechandise menarik bisa diperoleh secara cuma-cuma oleh pengunjung hanya dengan memanfaatkan smartphone dan mengikuti program yang diadakan di booth Suzuki selama IIMS 2019 berlangsung. Untuk lebih jelasnya, pengunjung dapat berinteraksi secara langsung dengan representatif Suzuki di booth.

Banggas F. S. Pardede, Marketing Manager 2W PT SIS mengajak seluruh pengunjung IIMS 2019 untuk untung bersama Suzuki, “Tahun ini, Suzuki menghadirkan deretan sepeda motor terbaik buatan Indonesia yang berkualitas dunia bagi pengunjung IIMS 2019. Suzuki memberikan program-program penjualan dan aktivitas menguntungkan bagi siapapun. Jadilah bagian dari keseruan Suzuki di IIMS 2019, dan jangan lewatkan penawaran menarik tersebut”.

TANPA SUZUKI DR150

Sebenarnya banyak yang menantikan kejutan dari Suzuki di IIMS 2019 ini, misalnya kehadiran motor sport trail/dual purpose/ on-off yang punya nama Suzuki DR150. Penampakan spy shot nya pun sudah tampak dan pernah KBY buatkan artikel (baca: Spy Shot Suzuki DR150).

Sayang menurut sumber yang terpercaya, Suzuki DR150 agak mundur nih penampilan perdananya karena alasan yang tidak dapat diungkapkan ke publik wkwkwk.. So sabar ya lads..

Baca juga artikel lainnya, terima kasih sudah bantu sharing 🙂

Mangga digeber ladsss… Thanks for reading and sharing this article…

Kunjungi juga blog di bawah ini ya.. www.sakahayangna.com

  • Email me: [email protected]
  • Facebook : @kobayogas
  • Twitter : @kobayogasblog
  • Instagram: Kobayogasblog
  • YouTube channel: Yogas Kobayogas
  • Path: Yogas Kobayogas.com

26 KOMENTAR

  1. Burgmann 150 hot gosip…
    Shogun 150 hot gosip…
    Gsx 250 hot gosip…
    DR150 hot gosip…

    Akhirnya yg nongol cuma gsx 150 facelift

  2. Semoga di revisi lagi bentuk DR nya, yaa lebih ke hypermotard gitu, kayanya hatiqyu bakal segera terguncyang.btw….SPG MANA SPG? *Uhuk* ?

  3. Asli ngk menarik nih booth ($) .pd hal berharap tuh touring murah ….. min protype kek ….. burgman 125 ….. min ada produk baru yg mungkin di jual disini ngk jauh ama di daeler deket rmh ?

  4. di sinyalir yg empunya warung sedang taubat jelang bulan puasa …
    sehingga kita terbiasa puasa artikel tanpa yg bening2

  5. Mau nunggu produk baru juki,banyak banyak kasih komentar,niscaya tetap ngga ada produk baru dari juki ?

  6. DR mah mending ganti konsep mang,
    Jangan masuk ke segmen trail kasian, mending konsep seperti rally saja deh

  7. ga ada produk baru Suzy tahun ini … penggemar udeh kenyang di php

    pameran di iims aja “numpang” sama suzy R4 biar gak keliatan sepi booth nya

    ajang pameran mestinya berani pamer motor konsep, motor yg rencana mau dipasarkan – test minat pasar atau launching produk baru

    Suzy hilang nyali

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini