banner

Kobayogas.com – Hola lads, salam geberr.. Ajang pameran dua tahunan yang notabene khusus untuk otomotif roda dua alias sepeda motor yaitu Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2018 segera digelar pada tanggal 31 Oktober mendatang. Pameran ini biasanya menghadirkan teknologi terbaru sepeda motor, baik berupa motor konsep maupun motor produksi massal. Selain itu juga sebagai kesempatan bagi para pabrikan yang memiliki produk terbaru untuk memamerkan produknya. Begitu juga dengan Yamaha (YIMM) yang disebut sebut akan menghadirkan produk barunya yang konon tak hanya 1! 

Di luar Indonesia – jika lads membaca artikel artikel Kobayogas tentunya hehe – Yamaha sudah memiliki beberapa line up produk terbaru. Yang paling fenomenal adalah Yamaha All New MT-15 2018 yang sudah KBY lihat dengan mata kepala sendiri di Thailand belum lama ini. Ada juga Yamaha MX King Facelift yang berganti headlamp dengan menggunakan LED, terciduk di Vietnam. Tak luput juga skutik mid level yang konon akan punya nama Yamaha GOFree/ FreeGO, skutik ini sudah terciduk sedang di tes. Terakhir, Yamaha juga akan menampilkan motor dua dunia alias motocross 150cc dengan kode WR150.

Yoi lads, selain Suzuki, Yamaha merupakan pabrikan Jepang yang belum memiliki line up motocross 150cc, Honda punya CRF150L sedangkan Kawasaki mengandalkan KLX150. So jika benar adanya maka setidaknya ada 4 produk terbaru dari Yamaha Indonesia yang akan dipamerkan di IMOS 2018 nanti, diluar Yamaha R25 2018 yang baru belakangan ini diperkenalkan ke khalayak.

baca juga: Honda CB150R Exmotion vs All New MT-15 2018

ALL NEW MT-15, WR150, MX KING FACELIFT ATAU GOFREE?

Kalau Yamaha MT-15 sih KBY tidak terlalu penasaran karena udah lihat, meraba dan naikin langsung hehe, begitu juga dengan MX King facelift, soalnya cuma headlamp aja yang berubah. Nah yang kepingin banget dilihat adalah Yamaha GoFree, penasaran dengan desainnya akan seperti apa mengingat di spyshot tidaklah terlalu jelas. Kalau WR150 kayaknya udah cukup jelas bentuknya, gakan jauh dari CRF maupun KLX toh?

Undangan Yamaha sendiri sudah di tangan nih lads, bahkan tajuknya juga jelas, perkenalan produk baru yang akan digeber pada ajang IMOS 2018 tanggal 31 Oktober nanti. Hmmm penasaran gak sih, apa dari 4 prediksi bakal hadir semua atau hanya beberapa bahkan cuma 1? Kalau cuma 1 kira kira apa lads?

Baca juga artikel lainnya, terima kasih sudah bantu sharing 🙂

Mangga digeber ladsss… Thanks for reading and sharing this article…

Kunjungi juga blog di bawah ini ya.. www.sakahayangna.com

  • Email me: [email protected]
  • Facebook : @kobayogas
  • Twitter : @kobayogasblog
  • Instagram: Kobayogasblog
  • YouTube channel: Yogas Kobayogas
  • Path: Yogas Kobayogas.com

23 KOMENTAR

  1. Jeli juga akang ini, mt 15 emang cuma ganti topeng aja yg bentuknya terbalik dari mslaz, di mana di m slaz, mata satunya posisi diatas, sekarang ada dibawah 2 mata nya. Jadi mesti nya harga ngak naek, plg naek 100 rb dari m slaz, kan lampu led juga ngak mahal.

  2. Oh yach, sama shroud, yg sebelumnya ikuti desain ktm, sekarang ikuti kan mt, dah itu aja, ada yg lain? Waktu di thai, cek usd mt 15 merk apa mang?

  3. Kalo cuma satu mang, ai yakin itu mt15…
    Mungkin namanya jadi mt15 xabre gitu…
    Bisa jadi xabre hanya sebagai julukan nantinya…
    Kaya ninja, kan namanya zx250—ninja gitu kali ya hehe
    Dan cb150r dengan embel2 streetfire…
    Nah misal nati jadi mt15 xabre gimana mang…?
    Mungkinkan ituuh? Hehe
    Salam sejahtera mang, semoga sehat selalu dan lancar rejekinya biar cepet2 kebeli ninja H2
    Aamiin

  4. Lampu bagian bawah MT-15 itu alamat bakal pada dilepas Bay. Lampu atas bakalan dimodif jadi lampu utama. Modal minim tampilan langsung berubah jadi MT-09

    • cieee sekarang ngomongnya gitu begitu tau gw selalu diundang, maren maren beda lagi huahahaha.. teruskan, sehat gw baca komen elo, ngakak terus soalnya..

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini