banner

Scoyco Boots MTB003

Kobayogas.com – Salam geber lads.. Dalam beraktifitas berkendara dalam hal ini roda dua, apalagi perjalanan turing jarak jauh, touring/ riding/ safety gear akan membantu kita meminimalisasi hal-hal yang tidak diinginkan.. Salah satunya riding shoes/ Boots dari Scoyco tipe MBT003 ini

Selama berkendara dengan menggunakan roda dua alias motor, KBY selalu berkeinginan memiliki riding boots, pernah kesampaian sih satu biji, merek Puma tipe Testasretta III.. seringkali menjadi andalan untuk beraktifitas baik ke kantor, turing atau saat event test ride. Sayangnya, sepatu kesayangan tersebut hilang digondol maling.. asyem tenaaann…

Review Riding Shoes Puma Testasretta III

Puma Testasretta III

Sejak kehilangan sepatu Puma Testasretta III tersebut, KBY belum lagi menemukan yang sreg di hati, pernah menemukan satu, Puma juga tipe Trionfo Mid Pro tapi gak cocok untuk riding, cocoknya untuk driving.. Pernah juga menemukan beberapa tipe yang sreg di hati, tapi isi dompetnya gak mendukung lads 😀

Susah susah mudah, kau ku dekati, ku cari engkau lari ku diam kau hampiri.. halahh malahan karaoke.. Betul, susah dapat yang pas dari sisi kualitas dan harga yang cocok dengan kemampuan.. Sampai dua hari lalu, KBY membaca satu artikel dari sahabat blogger asal Bandung, Vanzmotoblog yang punya nama alay Ivan Valentino 😀

Scoyco Boots MTB003

Ivan pada artikelnya membahas penampakan riding boots dari Scoyco tipe MBT003.. Hah? Scoyco? Bukannya itu sarung tangan Kang Kobay? Tidak salah kalau menyangka seperti itu, karena Scoyco memang sangat identik dengan riding gear berbentuk glove/ sarung tangan, KBY pun pernah memiliki dua buah Scoyco glove dulu.. Nah ternyata perusahaan riding gear asal China tersebut membuat banyak tipe riding gear, dari glove, apparel, jaket dan sepatu juga loh lads..

Scoyco MBT003 riding boots tersebut dijual oleh sahabat yang juga asal Bandung, bro Bery Angkasa (sepertinya dia lahir di langit lads :D). Mungkin kalau KBY tidak membaca artikel bro Ivan, KBY tidak pernah tahu kalau Scoyco juga membuat sepatu riding/ bikers hehehe..

KUALITAS KOMPETEN..

Nah dari foto-foto di artikel bro Ivan Vanzmotoblog, KBY langsung kesengsem, karena terlihat kualitas buatan si Scoyco MBT003 ini rapih dan solid, bentuknya pun terlihat kokoh serta gagah tanpa banyak macam tambahan yang aneh aneh pada tubuhnya..

Penasaran, KBY pun japri bro Ivan untuk mengkonfirmasikan apakah kualitas buatan si Scoyco MBT003 tersebut memang  bagus dan rapih atau hanya efek kamera saja. Percaya akan intuisi dan seleranya, karena selama ini kita memang satu selera sih, bedanya di duit aja, dia kebeli, KBY kagak wkwkwkwk…

FITUR SCOYCO MBT003 BOOTS

Bentuk Scoyco MBT003 ini short boots..cocok! Dan berikut fitur-fiturnya seperti yang disebutkan Ivan pada artikelnya..

Salah satu produk yang sudah saya temui langsung adalah sebuah short riding boots yang cukup menawan dan tampak menarik. Dibekali dengan replaceable toe-slider berbahan metal dan bahan full-leather membuat tampilan short-boots ini tampil apik. Selain toe-slider MBT003 dibekali fitur standard riding boots seperti riding boots lainnya, di antaranya: heel protector, ankle protector, dan rubber shifter.

Like, Love then Buy it.. Langsung saja KBY hubungi bro Bery setelah mendapatkan nomor kontaknya.. Kebetulan nyonya bersama anak-anak sedang liburan di Bandung…kloopp dah, gak pake kirim-kirim jadinya, plus nyonya juga bisa lihat langsung si Scoyco Boots MBT003, kalau memang kata dia gak bagus ya batal..

Apakah si Scoyco Boots MBT003 ini water proof alias tahan air? Kalau cipratan air doang sih mungkin ya, karena outer nya terbuat dari full kulit..

REVIEW HARIAN

Si Scoyco Boots MBT003 sudah ada di KBY lads.. tinggal review penggunaan hariannya nih, come along dengan jaket RS Taichi Air Element, Helm Nolan N64, glove RS Taichi serta knee protector Mad Bike sekalian saja ya.. haduh banyak bener pendingan artikel dah..

Nah kebetulan besok KBY juga diundang oleh Yamaha nih untuk hadir di acara buka puasa bersama plus ada sesi test ride motor baru (yakin deh pasti Byson FI hehe). Soooo.. si Scoyco MBT003 ini bisa KBY tes sekalian yak…

BERAPA HARGANYA?

Toko milik Bro Bery Angkasa yaitu Contin Official Store di Jl. Pungkur menjual Scoyco Boots MBT003 ini dengan harga Rp. 1.350 juta lads.. Mahal? Setelah melihat dan mencoba langsung boots berukuran 42 tersebut sih KBY pikir masih reasonable.. Dia branded, dan bukan brand kacangan kemarin sore. Kualitasnya bagus dan solid dengan jahitan sangat rapih, fiturnya pun sangat memadai..

Oia kalau tertarik sih silakan kontak Bery Angkasa di

Contin Official Store
Jl. Pungkur no. 140
Atw invite pin: 75120492 utk info

nyonya bersama bery angkasa
nyonya bersama bery angkasa

Baca juga artikel lainnya lads…

Mangga digeber ladsss… Thanks for reading and sharing this article…

Kunjungi juga blog di bawah ini ya.. www.sakahayangna.com

Contact me at…

email me: [email protected]
path me: Yogas Kobayogas.com
whatsapp me: 08184YOGAS (96427)
Tweet me: @kobayogasblog

30 KOMENTAR

  1. Wah bikin ngiler aje euy, kulitnya terlihat kokoh pula, nggak mleat-mleot. Dibandingin Alpinestar S-MX 2 sih jelas murah banget. Worth 2 Buy nih kayaknya…

    • wah AP mah lebih ke boots biasa..
      bisa untuk riding tapi safetynya kurang.. ibarat boots biasa dengan tambahan sedikit pelindung…

      Kalau Scoyco ini bisa dibilang pure untuk riding penggunaannya..beda bahan juga. Udah pernah pegang yang AP kan ya?

  2. iyeeeee nama gw alay… hahaha seengganya gw ga boncengan gaya sensual di atas cb500x :p :p hahaha… ituh nyonyah belanja juga ya.. wakkakakak.. selamat keracunan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini