banner

Kobayogas.com – Hola laaads, salam geberrr.. Masih ingat skutik baru Honda yang menjadi pelopor mesin baru dan sasis baru di jejeran keluarga motor Honda? Nah skutik tersebut yaitu Honda Genio kini menjadi salah satu menjadi sepeda motor Honda yang diminati oleh warga Jawa Barat lads. Dan dengan semakin banyaknya pengguna Honda Genio di Bandung membuat para pecinta skutik life style tersebut berkumpul menjadi satu dengan misi dan visi yang sama untuk lebih merekatkan rasa persaudaraan. Salah satunya dengan membentuk Honda Genio Riders Bandung dan menjadi keluarga di komunitas Ikatan Motor Honda Bandung.

Bertepatan dengan acara Honda Premium Matic Day di 23 Paskal, Bandung (7/3), komunitas Honda Genio Riders Bandung resmi di deklarasikan dan disaksikan oleh warga Bandung dan jajaran manajemen PT Daya Adicipta Motora (DAM).

baca juga: Review Honda Genio Skutik Baru Dibawa Keliling Jakarta

General Manager Motorcycle Sales, Marketing, & Logistic DAM, Lerri Gunawan mengatakan dengan lahirnya Honda Genio Riders Bandung akan menambah keluarga baru Ikatan Motor Honda Bandung (IMHB) sebagai Paguyuban klub dan komunitas sepeda Motor Honda di Kota Bandung yang genap menjadi 25 klub dan komunitas.

baca oge: Inspirasi Modif Honda Genio, Keren Keren Euy

“Selamat bergabung untuk rekan-rekan bikers pengguna Honda Genio. Semoga hadirnya klub bagi pengguna Honda Genio dapat menjadi wadah silaturahmi dan bertukar informasi,” ujar Lerri.

Hadirnya Honda Genio Riders Bandung diharapkan dapat menjadi wadah komunitas dan sarana silaturahmi antar bikers pemakai Honda Genio. Bagi pengguna Honda Genio wilayah Bandung yang ingin bergabung dengan Honda Genio Riders Bandung, bisa langsung menghubungi Bro Ryen 0831-0081-0875.

Agus Suhendar atau yang akrab dipanggil “Apih” sebagai Ketua IMHB menyambut dengan baik kehadiran klub Honda Genio Riders Bandung. “Selamat Datang para bikers Honda Genio di keluarga besar IMHB, semoga tetap solid dan makin eksis,” sambut bro Apih.

Struktur Organisasi :

– Ketua : Bro Ari

– Wakil : Bro Djajat

– Humas : Bro Ryen Madre

– Sekretaris : Bro Wawan

– Bendahara : Bro Arif

– Contact Person : Ryen 0831-0081-0875

Silakan bagi lads yang berdomisili tepatnya di Kota Kembang Bandung dan tentunya punya Honda Genio, bisa bergabung dengan komunitas Honda Genio Riders Bandung melalui kontak di atas yes

Baca juga artikel lainnya, terima kasih sudah bantu sharing 🙂

14 KOMENTAR

  1. Motor si joknya kayak bahan dari kayu, suatu saat akan bubar mundur teratur karena produk mengalami nasib sama dengan spaci

  2. Mecil yang bernyali besar ini mah , udah mulai edian larinya wazzzz wuzzzz…ngerih dengan bobotnya ?
    Jok H itu emang keras2…karena H jujur menunjukkan getaran motornya lebih kecil daripada motor2 Y yang supergetar namun ditutup dengan busa yang tebal ?

  3. Genio adalah proses naik kelas siScoopy.
    Karena nex Scoopy akan lahir dengan Cc125 .
    Yah, bocorrr nih mang ?

  4. Berdasarkan pengalaman, shock batu hanya kerasa jika berhadapan dengan jalan yang jelek, bisa diatasi dengan ganti shock aftermarket. Jok kayu terus berasa sepanjang jalan, nggak bisa diatasi dengan nambahin busa atau ganti kulit jok. Mungkin bisa dengan latex tapi di daerah saya nggak ada

    • bisa dengan busa tapi latex ya konon the best..
      tinggal itungannya lebih murah ganti/ modif jok atau shock..

      manapun pasti yang terbaik buat pemilik sih

  5. Apa sih yang gak bisa diganti ? busa empuk banyak dipinggir jalan dan tentunya harga lebih terjangkau dari shock batu ?

  6. Well saya dulu pernah punya motor H. Biar nggak keras saya tambah busa joknya, tapi hasilnya tetap keras. Murah, tapi nggak menyelesaikan masalah. Sekarang pakai motor Y. Ganti shock mahal tapi problem solved.
    Lebih dilema lagi kalo produk maxi scoot H. Mau nambah busa/pake latex alhasil bikin tambah jinjit. Sebenarnya bisa nambah busa dan gak jinjit, dengan cara nambah tulang di dalam jok, tapi mengorbankan ruang di bagasi. (sumber: grup Fb/Kaskus PCX dan ADV)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini