banner

Kobayogas.com – Hola lads, salam geberr.. Meski berbentuk dan memiliki mesin skutik, namun kalau sudah bicara kapasitas mesin yang 250cc seakan akan yang namanya performa menjadi wajib nempel. Honda Forza 250 sesuai namanya dibekali dapur pacu dengan kapasitas 250cc 1 silinder, meski bukan motor jenis sport, tapi penasaran juga kan ingin tahu top speed Honda Forza 250 jika ada kesempatan di depan mata?

Di kelas sepeda motor, angka keramat 250cc seakan menjadi gerbang pertama sebuah performa mesin sebelum tentunya menuju angka yang lebih tinggi. Meski hanya dibekali 1 silinder misalnya, tetap saja kapasitas mesin 250 sudah dianggap membuka level 1 untuk menuju ke level berikutnya.

Kalau lads belum membaca artikel review Honda Forza 250/300 yang KBY gunakan sebagai tunggangan harian selama beberapa hari dan juga selama di Thailand, KBY sarankan untuk membacanya terlebih dahulu melalui link di bawah ini hehe..

TOP SPEED HONDA FORZA 250

Kondisi saat KBY mendapatkan top speed Honda Forza 250 saatlah kebetulan, jadi satu hari lalu, perusahaan tempat KBY bekerja sedang ada acara dan karena seluruh karyawan termasuk seluruh kantor cabang di Jakarta hadir, acara tersebut diadakan di salah satu tempat di bilangan Halim Jakarta Timur.

So, pagi hari itu KBY gak berangkat ke kantor, tapi langsung ke tujuan. Sekitar pukul 8.30 jalanan agak lengang, termasuk jalanan di area Halim menuju Bandara.. Melihat trek lurus dan sepi, kenapa gak memanfaatkan saja kesempatan tersebut?? Nyengir nakal..

Lepas menyusul satu kendaraan, KBY gas pol itu throttle Honda Forza.. Sang skutik bongsor tersebut melesat dengan tenang, sangat tenang!.. Hanya deru angin menabrak helm yang terdengar.. 80km/jam.. 100km/jam, 110-120-130km/jam, terlihat trek sudah mulai habis..

STABIL

Di luar jalanan Halim yang memang mulus, kinerja suspensi Honda Forza 250 layak dapat acungan dua jempol, stabil! Ditambah lagi mesinnya kaya gak ngeluarin tenaga sama sekali, hanya terlihat jarum speedometer yang bergeser makin ke kanan.. Buset anteng bener!

Jadi berapa top speed Honda Forza 250 yang mampu diraih sebelum jalanan habis? Tonton aja videonya yah hahahaha.. Biar penasaran!

Baca juga artikel lainnya, terima kasih sudah bantu sharing 🙂

Mangga digeber ladsss… Thanks for reading and sharing this article…

Kunjungi juga blog di bawah ini ya.. www.sakahayangna.com

  • Email me: [email protected]
  • Facebook : @kobayogas
  • Twitter : @kobayogasblog
  • Instagram: Kobayogasblog
  • YouTube channel: Yogas Kobayogas
  • Path: Yogas Kobayogas.com

40 KOMENTAR

  1. Saran saya jangan di Lokalin,lebih baik CBU mahal kwalitas nomor 1,ketimbang CKD murah kwalitas nomor 2 bahkan nomor 3.mending kalo lokal sparepartnya saja

  2. Windshield sangat berguna untuk downforce. Grip ban ke aspal lebih kuat. Alhasil akselerasi tambah nampol brosobs. Di MotoGP diperoleh dari pengaplikasian aerowings atau winglet untuk mencegah wheely brosobs. Tapi effect akhirnya sama, yaitu akselerasi mumpuni. Berkat cengkeraman karet ban pada permukaan aspal.
    Mantab Gandhozzz Djiwa Forza tenan sobs

  3. @Ame
    Jangan apriori sobbro. Sang adik PCX150 lokal saja topspeed tembus 140kmj.
    “Merasakan Tenaga Besar All New PCX 2018 topspeed tembus 140kmj. Juga unggul untuk bermanuver ”
    Jejak dijital pasti bisa digali massob
    Mangga ?

  4. Lenght of track does matter brosobs
    So, get prepared for it. Choose the right track which fulfills what in your head. Don’t ngasal.
    “Ah, ltak ewat sono saja, wong sekalian mau beli sate lontong. Udah kangen nihh”
    Ya, jangan gitu. That’s the so called dual nawaitu. Not focused.

  5. Maaf, emang kalo xmax seken harganya berapaan koq berharap sekenan forza setelah 2 thn jadi 40jtan? hehehe..

  6. Terakhir ke dealer ngahaem di deket rumah bang jaenudin ngaciro, tanya forza malah dikasih brosur verza. Kan kecewa

  7. Nah itu, antara salles baru sama salles budeg kadang susah di bedakan. Lagian jauh bgt nama pcx sama forza .Malah lebih deket deket nama verza dengan forza. Wkakak

    Kocak sumpah.

  8. Kmrn baru ktemu real di tawangmangu… Ini subjektif, tapi jauh lebih suka design forza ini drpd xmax.
    apalagi body belakang xmax kliatan kegedean jika dibandingkan ban nya… maap seperti liat kuda nil dari belakang, bagusan nmax kalau liat dari belakang.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini