banner

Galeri Foto Yamaha X-Ride 2018 Warna Terbaru, Fitur ABS, Spesifikasi dan Harga

Kobayogas.com – PT.Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) siang tadi merilis Warna Baru Yamaha Xride 125 2018 dengan 4 pilihan warna di pameran Jakarta Fair alias Pekan Raya Jakarta. Boleh disebut juga sebagai Yamaha X-ride Facelift 2018 karena dari kasat mata yang terlihat hanya ubahan pada warna dan grafis/stripingnya saja, selebihnya untuk desain, fitur dan spesifikasi All New Yamaha Xride 125 ini masih seperti pertama dia dirilis di Pekan Raya Jakarta pada tanggal 10 Juni 2017 silam. Ada sih tambahan satu fitur yaitu ABS alias Answer Back System. Daripada penasaran, geber dulu  galeri foto Yamaha X-Ride 2018 sekaligus fitur dan spesifikasi lengkap dari Yamaha Indonesia. Yukkss… geberrr

Jika kita melihat lebih dekat stripping Yamaha X-Ride ABS tersebut maka akan dapat terlihat tulisan ABS terpampang disamping bodi.. yaitu Answer Back System, iya bukan rem ABS tapi cuit cuit tetew saat ditekan tombol untuk mengetahui posisi si X-Ride 2018 saat parkir hehe..

baca juga: First Impression Yamaha X-Ride 2017

Warna Baru Yamaha X-Ride 2018

  • Foto Warna Baru Yamaha Xride 2018 Exclusive Black

Yamaha Xride 2018 Exclusive Black

  • Warna Baru Yamaha Xride 2018 Dynamic Blue

Yamaha Xride 2018 Dynamic Blue

  • Warna Baru Yamaha Xride 2018 Attractive Red

Yamaha Xride 2018 Attractive Red

  • Warna Baru Yamaha Xride 2018 Freedom White

Yamaha Xride 2018 Freedom White

Harga Yamaha X-Ride 125 Terbaru 2018

Yamaha Indonesia membanderol All New Yamaha Xride warna baru ini dengan harga Rp 17,650.000 OTR (on the road) Jakarta. Naik 400ribu dari X-Ride 2017 lads. Jadi untuk harga Yamaha Xride 2018 diluar Jakarta akan berbeda beda mengikuti kebijakan dealer didaerah masing-masing.

Yamaha X-Ride 2018 warna terbaru

Spesifikasi Yamaha X-Ride 125

All New Yamaha Xride 125 punya mesin satu silinder dengan kapasitas 125cc Bluecore SOHC 2 klep, Air Cooled yang mempunyai power 7,0 Kw / 8000 rpm serta torsi 9,6 N.m / 5500 rpm.

Mesin
TIPE MESIN 4 Langkah, 2 Valve SOHC, Berpendingin Angin, Bluecore
SUSUNAN SILINDER Cylinder Tunggal
DIAMETER X LANGKAH 52,4 x 57,9 mm
PERBANDINGAN KOMPRESI 9,5 : 1
VOLUME SILINDER 125 cc
DAYA MAKSIMUM 7,0 Kw / 8000 rpm
TORSI MAKSIMUM 9,6 N.m / 5500 rpm
SISTEM STARTER Electric Starter & kick starter
SISTEM PELUMASAN Wet sump
KAPASITAS OLI MESIN Total : 0,84 L ; Berkala : 0,80 L ; Ganti Filter Oli : 0,80 L
SISTEM BAHAN BAKAR Fuel Injection
TIPE KOPLING Dry Centrifugal Clucth
TIPE TRANSMISI Full Automatic
Dimensi
P X L X T (Length x Width x Height) 1860 x 740 x 1070 mm
JARAK SUMBU RODA 1260 mm
JARAK TERENDAH KE TANAH 135 mm
TINGGI TEMPAT DUDUK 760 mm
BERAT ISI 98 kg
KAPASITAS TANGKI BENSIN 4.2 L
Rangka
TIPE RANGKA Underbone
SUSPENSI DEPAN Teleskopik
BAN DEPAN 80/80-14M/C 43P Tubeless
BAN BELAKANG 100/70-14M/C 51P Tubeless
REM DEPAN Disc
REM BELAKANG Drum
SUSPENSI BELAKANG Unit Swing
Kelistrikan
SISTEM PENGAPIAN TCI
TIPE BATTERY YTZ4V / GTZ4V
TIPE BUSI NGK / CRGHSA

Yamaha X-Ride 2018 warna terbaru

Fitur Yamaha Xride 125 Bluecore

  • Fitur baru Answer Back System
  • Lampu LED (Light Emitting Diode)
  • Lampu depan dilengkapi LED DRL yang kalau nyala cakep banget
  • Lampu Hazard
  • Bagasi luas bisa menaruh barang bawaan dengan mudah]
  • Kapasitas tangki bahan bakar 4,2 liter
  • Suspensi tabung
  • Ban tubeless
  • Panel meter analog yang dilengkapi eco indicator
  • Mesin 125cc Bluecore
  • Teknologi Diasil Cylinder dan Forged Piston
  • Dll…
Yamaha X-Ride 2018 warna terbaru
Nah itu lah lads info terbaru dari peluncuran warna baru Yamaha X-Ride 2018 yang dijual Rp 17,650 juta. Bagaimana menurut lads sosoknya? Dari ke-4 warna diatas suka yang mana nih?
Yamaha X-Ride 2018 warna terbaru
solihun kemana ya? kok ilang??

 

Baca juga artikel lainnya, terima kasih sudah bantu sharing 🙂

Mangga digeber ladsss… Thanks for reading and sharing this article…

Kunjungi juga blog di bawah ini ya.. www.sakahayangna.com

  • Email me: [email protected]
  • Facebook : @kobayogas
  • Twitter : @kobayogasblog
  • Instagram: Kobayogasblog
  • YouTube channel: Yogas Kobayogas
  • Path: Yogas Kobayogas.com

<

21 KOMENTAR

  1. Kayaknya emang bener, lebih joss XRide115…
    XRide125 kesannya cuma kaya SoulGT125 yang dikasih baju beda+ABS+Setang telanjang+Shock tabung+Hazard…

    Malah IMHO, bawaan lebih enak XRide115. Suspensi depan belakang lebih mantap (terutama skok belakang. Empuk banget, persis matik honda). Plus juga cakram depan lebih lebar, pengereman pakem… Bahkan overall XRide115 jauh lebih nyaman ketimbang WTF ane. Terutama joknya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini