banner

Kobayogas.com – Hola lads, salam geberr… 4 Motor Sport Fairing 250 2 silinder dikomparasi oleh Young Machine, majalah otomotif roda dua terkemuka asal Jepang. Diantara motor tersebut tiga buah diantaranya ada di Indonesia, yaitu CBR250RR, Ninja 250 2018 dan YZF-R25, sementara GSX-250R belum lagi hadir di sini. Yang unik, menurut informasi Young Machine tersebut tenaga Kawasaki Ninja 250 FI 2018 versi Jepang ternyata drop alias turun sebanyak 2ps hingga menjadi hanya 37ps saja! Mengapa bisa demikian? Yuk disimak dulu.  

Kawasaki Ninja 250 FI versi Jepang

Kawasaki Ninja 250 FI 2018 terbaru hadir dengan segala perubahan baru di tubuhnya, sebut saja mulai dari sasis yang serupa tapi tak sama dengan Ninja H2, speedometer serupa tapi tak sama dengan Versys X-250, desain yang punya garis mirip dengan Ninja 400 dan sentuhan baru pada mesin yang membuat tenaganya terdongkrak menjadi 28,5kw alias 38,7ps/12.500! Selevel dengan Honda CBR250RR! Namun sang Ninja terbaru menang torsi sebesar 23.5Nm/10.000.

baca: Komparasi New Ninja 250 FI vs CBR250RR vs YZF-R25

Kawasaki Ninja 250 FI versi Jepang

Meskipun pembaharuan yang dilakukan Kawasaki memang masih terkesan nanggung karena belum menggunakan suspensi depan upside down, swing arm aluminium maupun riding mode namun Ninja adalah Ninja, nama legendaris terutama di Indonesia yang membuatnya merajai penjualan di kelas 250cc 2 silinder fairing sejak tahun 2008!

Dan seperti motor lain di kelasnya, All New Ninja 250 2018 ini juga hadir di Jepang lads, hanya saja ada perbedaan nih, terutama spesifikasi teknis mesin alias performa yang menjadi turun. All New Ninja 250 FI punya spek resmi 39ps (klaim kawasaki) dengan torsi 23,3Nm, versi Jepangnya ternyata turun menjadi 37ps. Sebenarnya tak hanya Ninja yang mengalami “potongan tenaga” ini lads, karena seperti dalam tabel ketiga kompetitor pun mengalami hal yang sama.

  • All New Ninja 250 FI 2108: 39ps (38.7ps) & 23.5Nm –> 37ps & 23Nm
  • Honda CBR250RR            : 38.7ps & 23.3Nm –> 38ps & 23Nm
  • YZF-R25                         : 36ps & 22.6Nm –> 35ps & 23Nm
  • GSX-250R                       : 25ps & n/a –> 24ps & 22Nm

Mengapa bisa terjadi penurunan tenaga? Karena di Jepang lebih ketat soal tenaga, suara dan juga emisi sih yang KBY tahu, mobil mobil kencang disana saja yang dikenal dengan nama JDM (Japan Domestic Market) top speednya dibatasi hanya 180km/jam. Simak yang dituturkan oleh petinggi Kawasaki tentang turunnya tenaga Ninja 250 FI versi Jepang:

Dijelaskan Kazuya Ikebuchi, Division Head of Marketing PT Kawasaki Motor Indonesia bahwa hal itu karena perbedaan regulasi suara.

“Di Jepang aturan suara lebih ketat, jadi pakai knalpot dengan diameter lebih kecil sehingga tenaga lebih rendah,” terang Ikebuchi.

Ooo ternyata itu alasannya lads, dengan demikian Honda CBR250RR versi Jepang menjadi yang terkuat dari sisi besaran tenaga, juga termasuk yang terkecil penurunannya bersama sama dengan R25 versi Jepang, yaitu hanya turun 0,7 ps dan 1ps. Sedangkan GSX-250R meskipun juga hanya turun 1ps tapi menjadi yang terlemah dengan 24ps.

kredit: Irwansyah Oktovian

Baca juga artikel lainnya, terima kasih sudah bantu sharing ya lads..

Kunjungi juga blog di bawah ini ya.. www.sakahayangna.com

  • Email me: [email protected]
  • Facebook : @kobayogas
  • Twitter : @kobayogasblog
  • Instagram: Kobayogasblog
  • YouTube channel: Yogas Kobayogas
  • Path: Yogas Kobayogas.com

<

28 KOMENTAR

  1. Kawasaki Kepedean..

    Pasti Ambruk.. ky Nokia..

    Cuma Honda pabrikan yg bener2 matang.

    Meski digempur.. segala sisi.. oleh para kompetitor.. tetep merajai..

  2. Disana tenaga dan speed dibatasi aja pada manggut, lah disini pada koar2 wkwkw
    Btw gsx250r lebih cocok diadu sama cbr250r daripada trio 2 silinder itu, walaupun 2 silinder juga. Ane curiga gsxr250(r?) pake mesin v-twin pengembangan dari hyosung gt250r yg juga buatan suzuki jepang trus dipasang ke body gsx250r.
    Gak usah dianggap serius, cuma pandangan dari biker kacangan bermotor kreditan wkwkwk

  3. Desain ninja elegan.. liat orang naik ninja 250 langsung keliatan naik mogenya..

    CBR250rr desain agresif tajem-tajem.. fb sebelah bilang banyak lipetan kardusnya.. :mrgreen:

    awal kemunculannya langsung bikin wow..
    tapi lama-lama disainnya jadi keliatan biasa2 aja..

  4. klo disini terjadi penurunan power ,fby yg kejet2 ,ngoceh sampe berbusa busa ,sebar link penurunan power 7 hari 7 malem,sdah SOP beyek. ngoahahaha

  5. Kalau dilihat dari hasil tes di sentul, top speed yg tercapai di track panjang di bawah top speed cbr 250rr, sepertinya spek ind = spek jepang.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini