banner

hamish daud brand ambassador suzuki

Kobayogas.com – Hola lads, salam geberrrr.. Suzuki Bike Meet 2017 seri kedua yang kali ini digelar di Cibodas Puncak Bogor berlangsung sukses dan heboh, lebih dari 1500 motor Suzuki, 40 komunitas beserta bikers nya meramaikan acara milik komunitas pemilik motor Suzuki ini. Tambah heboh lagi saat Brand Ambassador Suzuki GSX Series – Hamish Daud turut hadir untuk meramaikan pesta ini..

Suzuki Bike Meet seri 1 sudah digeber pada bulan Maret 2017 lalu dan sudah dilaksanakan di beberapa kota (7 kota jika tidak salah), nah Suzuki Bike Meet seri 2 ini diawali di Cibodas, Puncak, Bogor lads.. Dengan motto “Satu Tekad, Satu Impian”, SBM menyatukan visi dan misi seluruh bikers Suzuki untuk menyongsong dunia roda dua yang lebih baik.

brand ambassador suzuki hamish daud hadir di Suzuki Bike Meet Cibodas

Sebelum menuju lokasi Suzuki Bike Meet di Cibodas, para komunitas melakukan seremoni pelepasan terlebih dahulu di Gedung Pemuda Cibinong, sang brand Ambassador Suzuki, Hamish Daud pun ikut turing loh lads dari Cibinong menuju Cibodas loh lads, barengan dengan komunitas. Sementara kami para bloggers belakangan dan menuju lokasi melewati bukit pelangi sambil turing asik asik hehe.. Terdapat banyak motor motor Suzuki yang mungkin jarang terlihat sliweran di jalan raya, dari FXR, RK Cool hingga Raider.

Di venue, tempatnya sejuk, iyalah daerah puncak mana ada yang panas hehe.. Matahari pun ternyata sedang bersahabat dan seakan akan mendukung acara Suzuki Bike Meet Cibodas ini lads, menyinari tapi tak panas, cieee.. Acara pun banyak digelar, tentunya selain khas adanya games, juga ada panggung live music yang bikin heboh peserta dengan lagu lagu kekinian seperti Sayang, Jaran Goyang dan lain lain..

suzuki bike meet cibodas

Buat yang incer belanja parts atau aksesori, booth spare parts juga ada lads, didukung penuh oleh Sejahtera Motor Gemilang (SMG) Bandung, aksesoris seperti SARP bisa diskon hingga 20% mantaapp.. Selain itu ada juga servis gratis termasuk pengecekan gratis untuk para peserta SBM. Top lah konsistensi acara ini tetap dipertahankan.

suzuki bike meet cibodas

Dalam acara SBM Cibodas kali ini pihak Suzuki juga melakukan CSR melalui penyerahan sumbangan unit mesin motor Suzuki kepada lembaga pendidikan otomotif agar dapat dimanfaatkan sebagai sarana belajar mengajar sesuai perkembangan jaman.

”Sambutan para komunitas dan klub Suzuki di Indonesia sambutannya sangat luar biasa, dari target kuota yang kita perkirakan ternyata semuanya offer. Di tahun ini Suzuki Bike Meet seri satu diselenggarakan di 7 kota dan untuk seri kedua ini diselenggarakan di 7 kota juga. Untuk berikutnya kita juga akan terus mengadakan Bike Meet yang lebih region dengan frekwensi yang lebih sering, tujuan juga sama memberikan kepada pemilik Suzuki calon pemilik Suzuki ada awarnes kepada kami.” ujar bapak Aris Indratmojo, selaku Marketing Relation 2W PT SIS, Sabtu (25/11) di Cibodas.

Suzuki Bike Meet dirancang agar bisa menyalurkan keinginan para bikers, klub dan komunitas Suzuki untuk saling menampilkan diri, bersosialisasi, menambah teman, merekrut anggota baru hingga menjadi sarana awal menciptakan kolaborasi kegiatan positis. Untuk tahun depan, rencananya Suzuki akan tetap mengadakan acara yang sama dan tetap secara regional namun selain itu untuk acara nasional akan ada Jambore Nasional Suzuki yang tentunya akan lebih heboh dari SBM.

brand ambassador suzuki

Baca juga artikel lainnya, terima kasih sudah bantu sharing 🙂

Mangga digeber ladsss… Thanks for reading and sharing this article…

Kunjungi juga blog di bawah ini ya.. www.sakahayangna.com

  • Email me: [email protected]
  • Facebook : @kobayogas
  • Twitter : @kobayogasblog
  • Instagram: Kobayogasblog
  • YouTube channel: Yogas Kobayogas
  • Path: Yogas Kobayogas.com

<

22 KOMENTAR

  1. Mantaabbbb suzuki makin top! Btw, kmrn tuh obral sparepart suzie lawas mang. Ane beli sayap shogun kanan kiri cuma 106 ribu totalnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini