Kobayogas.com – Hola lads, salam geberrr.. Sejak awal kehadiran Suzuki GSX-R150 dan GSX-S150 di Indonesia, beragam gebrakan menarik terus diberikan oleh PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) kepada publik. Salah satunya promo harga perkenalan yang berlangsung sejak Februari 2017 hingga Agustus 2017, kini bertambah durasinya hingga bulan September 2017. Kesempatan menguntungkan ini bisa dinikmati oleh calon konsumen sebelum SIS mengeluarkan kejutan kebijakan baru di bulan Oktober 2017. Konon selain promo berakhir, harganya pun akan naik?

Khusus bulan September 2017 ini, SIS masih memberikan peluang bagi seluruh calon konsumen Indonesia untuk bisa ikut memiliki Suzuki GSX-R150 dengan program promo harga perkenalan sebesar Rp 27.900.000,– (OTR DKI Jakarta) dan untuk GSX-S150 sebesar Rp 23.900.000,- (OTR DKI Jakarta), begitu pula dengan harga di wilayah lainnya masih menerapkan harga yang sama. Momen ini bisa dibilang spesial karena bulan September 2017 diposisikan sebagai bulan terakhir program promo harga perkenalan yang sangat menarik dan menghebohkan selama ini.

Setelah beberapa kali melakukan strategi perpanjangan promo harga perkenalan Suzuki GSX 150, rencananya SIS akan mengembalikan Suzuki GSX-R150 dan GSX-S150 ke harga normal yaitu GSX-R150 kembali menjadi Rp 29.900.000,- dan GSX-S150 menjadi Rp 25.400.000,- (OTR DKI Jakarta) mulai bulan Oktober 2017.

“Ketika Suzuki meluncurkan Suzuki GSX-R150 dan GSX-S150, publik dan calon konsumen terkejut dan menyambut positif kebijakan program promo harga perkenalan yang dirasa sangat menguntungkan mereka, bahkan euforia tersebut masih bisa dirasakan hingga saat ini. Maka dari itu Suzuki mengajak seluruh calon konsumen untuk tidak perlu berpikir panjang dan segera datang ke dealer-dealer sepeda motor Suzuki atau mengunjungi pameran penjualan kami dan melakukan pembelian Suzuki GSX dari awal hingga akhir September 2017 ini menggunakan program promo harga perkenalan yang sangat menarik, karena bulan ini menjadi kesempatan terakhir.” kata Sales & Marketing 2W Dept. Head PT. SIS, Yohan Yahya.

Kembalinya harga Suzuki GSX-R150 dan GSX-S150 menjadi normal pada bulan Oktober 2017 nanti, dirasa masih menjadi pilihan yang terbaik bagi publik. Karena pada segmen sepeda motor sport 150cc, Suzuki telah melakukan seting harga terbaik dan paling terjangkau bagi konsumen Tanah Air. Kombinasi dari produk berkualitas, fitur moderen yang canggih dan harga yang bersaing memberikan nilai lebih bagi setiap konsumen yang memiliki Suzuki GSX-R150 dan GSX-S150. Faktor-faktor tersebut menjadi penyebab Suzuki GSX-R150 dan GSX-S150 selalu menjadi idola dan diinginkan oleh banyak orang.

KBY juga sempat dengar bahwa akan ada wacana harganya tidak akan bertahan lama di harga sekarang, artinya baik GSX-R150 maupun GSX-S150 harganya diperkirakan akan ada kenaikan, tapi belum tahu berapa banyak naiknya.. So buruan manfaatin deh bulan terakhir ini lads…

Mangga digeber ladsss… Thanks for reading and sharing this article…

Kunjungi juga blog di bawah ini ya.. www.sakahayangna.com

  • Email me: [email protected]
  • Facebook : @kobayogas
  • Twitter : @kobayogasblog
  • Instagram: Kobayogasblog
  • YouTube channel: Yogas Kobayogas
  • Path: Yogas Kobayogas.com

<

6 KOMENTAR

  1. kalo harga naik pasti pembeli berpikir panjang dong……. tapi masih ok lah dg harga dibawah 30 untuk yg R… tapi kalo untuk yg S ke harga normal… perkiraan ane mikirnya panjang pake bingits… karena dg pesaing jadi beti….. tapi apapun itu harga naik……. ane yakin penjualan akan turun….. catat akan turun… kalopun penjualan tetep di angka 4.000 unit perbulan… itu hanya memenuhi inden lalu2 sampai harga sblm naik…….

  2. Ane yakin harga yg sekarang itu memang harga yg sebenarnya, klo dibilang harga promo itu cuma bahasa marketing saja. Dengan harga promo saja penjualan masih memble apalagi klo mendekati harga kompetitor apa gak bakalan jadi penghuni gudang.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini