banner

Kobayogas.Com – Hola lads, salam geber.. Mitsubishi XM concept, namanya masih asing kah? Itu adalah calon MPV 7 tempat duduk buatan lokal (Indonesia) dari Mitsubishi Motor lads.. Melihat langsung sosoknya di GIIAS bagaimana first impression-nya?

Kabar akan hadirnya sebuah kendaraan jenis crossover MPV 7 tempat duduk yang diproduksi secara lokal dari Mitsubishi memang sudah terdengar sejak dua tahun lalu. Nah sekarang sosok konsepnya sudah terlihat di dunia nyata dengan nama Mitsubishi XM concept! Penampakannya juga dapat dilihat di ajang GIIAS 2016 lalu meskipun hanya sekedar di pajang dan tak boleh disentuh lads..

Mitsubishi XM Concept Indonesia 1

baca juga: 

Mitsubishi XM, MPV 7 tempat duduk murah dari Mitsubishi, harga di bawah 200 juta!

Mitsubishi XM, foto gallery di GIIAS 2016, Modern dan Futuristis!

DESAIN MITSUBISHI XM CONCEPT

Meskipun gak bisa memegang apalagi masuk kabin, gak masalah, meski sebenarnya hati ini sumpah penasaran banget sama interior dari Mitsubishi XM concept, tapi melihat dari luar sedikit terlihat interiornya karena ada pintu yang sengaja dibuka, KBY bisa beropini setelah melihat langsung sosoknya lads.. First impressionnya adalah Beautiful yet Futuristic!

Pada dasarnya desain Mitsubishi XM concept sudah membuat KBY jatuh cinta pada pandangan pertama, in love at first sight! Meskipun tidak 100% sempurna karena masih ada beberapa bagian yang terlihat kurang pas tapi overall si XM ini mantap punya lah penampilannya.. Lads bisa lihat pada foto foto gallery kemarin atau di artikel ini untuk mendapatkan foto yang lebih jelas.

seperti inilah dashboard milik Mitsubishi XM nantinya
seperti inilah dashboard milik Mitsubishi XM concept
interior Mitsubishi XM dengan kapasitas 7 tempat duduk
interior Mitsubishi XM dengan kapasitas 7 tempat duduk

Kalaupun ada yang kurang sreg adalah bagian buritan dari Mitsubishi XM Concept ini,  besar di bawah kemudian mengecil ke atas. Penempatan lampu remnya juga agak terlalu atas, ini yang membuat posturnya seperti buah pir jika dilihat dari belakang. Sementara sisanya can’t complain, bagus lah.. Malah si sulung bilang, Pi beli ini aja kalau udah keluar.. amiinn.. Semoga ada rejekinya ya nak..

Menurut info yang ada, desain dari Mitsubishi XM Concept ini nantinya akan dituangkan sekitar 70-80% ke produksi massalnya.. Artinya tidak akan banyak perubahan dari sisi pembuatan desain. Prediksi KBY harga di bawah Rp. 200 juta tersebut untuk versi standar, pun begitu jika desain mirip dengan konsep maka siap siap sang XM akan menjadi booming.. Gitu dong Mitsubishi..

Mitsubishi XM Concept Indonesia 2

Baca juga artikel artikel lainnya ya lads… makasih sudah bantu sharing…

Kunjungi juga blog mang Saka di bawah ini ya.. www.sakahayangna.com

Contact me at…

email me: [email protected]
fb fanspage: @kobayogas
path me: Yogas Kobayogas.com
tweetme: @kobayogasblog
Instagram: Kobayogas
Line: yogaskobayogas.com

23 KOMENTAR

  1. Kalau desainnya bener2 begini nantinya dan dijual dibawah 200jt yakin bakalan jadi yg terlaris. Tapi kayanya terlalu futuristik untuk kelas mobil low end, tau sendiri lah gimana biasanya desain2 mobil low end, bikin ngantuk liatnya 😀

  2. Andai desain pajero sport yg skr gini, , skr bagus depannya doank, klo hrgnya kurleb brv apa rush wah bisa bubar ini celengan….

  3. Bakalan memakan marketnya si outlander gak ya kalau nih mobil keluar. Apalagi outlander gak di facelift2.hha
    *yg penting, si mitsu gak memanipulasi konsumsi bbm,kyak kasus kemarin.hha

  4. Loh om ini kan udah ada first impressionnya di autonetmagtz udah di pegang2 udah masuk kabinnya juga, seriusan gak boleh disentuh?

  5. Ya elah mang, jangan harap mobil konsep bakalan sama pleg ama mobil produksi. Bisa 40% sama aja udh mangstabh beeeeeuuud.

  6. Jangan terlalu mahal yah mitsubisih klu jual d indonesia…karena mitsubisih tuh pasti mahal jual mobil nya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini