banner

mesin CBR 150R K45

Kobayogas.com – Hola lads, Satu bisikan dari antah berantah masuk ke newsroom kobayogas.com, kali ini seputar penampakan mesin yang disinyalir kuat sebagai calon mesin dari dua produk anyar milik Honda… heh? Dua? Ya, New Sonic 150 dan Super Blade 150..!

Betul dua, awalnya info yang masuk adalah Honda akan membuat satu motor ayago saja dengan nama Honda New Sonic 150, belakangan sang penghuni antah berantah tersebut membisikkan bahwa tipe moped alias cub pun tidak luput dari line up produksi… Jadi nanti akan ada ayago untuk berjibaku terhadap Suzuki Satria FU dan moped untuk menghadapi New Jupiter MX King 150? Wow…AHM terlihat ingin menguasai semua lini yang ada…

Nova Dash RS 125

Kubikasi New Sonic 150 dan Honda Super Blade sendiri diamini sang penghuni antah berantah yakni sebesar 150 cc dengan basis mesin yang digadang-gadang juga sama dengan milik K15 (Honda CB Street Fire) dan K45 (New Honda CBR lokal). Hanya bisikan antah berantah ini menyebutkan dengan amat yakin bahwa dari sisi penampilannya yang berbeda, yakni dengan laburan gahar cat hitam pada sekujur tubuh mesinnya.

seperti inilah nanti mesin new sonic diperkirakan
seperti inilah nanti mesin new sonic diperkirakan

Jika mesin New Honda CBR lokal dan mesin Honda CB Street Fire pada bagian silinder comp (seher) dan silinder head nya berwarna silver almu seperti tanpa cat, maka pada mesin calon New Sonic 150/ New CS1 nanti penampakannya akan terlihat galak dengan membiarkan warna gelapnya terekpos dibawah sasis backbone. Ini lah yang nantinya menjadi pembeda antara mesin Honda CBR lokal dengan New Sonic. Spesifikasinya sendiri gimana? Sama persis? Belum tahu lads, namun feeling KBY akan mirip dengan milik CBSF speknya.

Benarkah informasi Honda New Sonic 150 ini? KBY kembalikan saja deh ke pemirsa blog hehehe… Yang jelas sih dikabarkan sedang dalam tahap produksi, artinya, motor ini sebenarnya sudah dites kemana-mana (AHM biasanya sih luar pulau jawa atau internal). Kapan siap launching? Bisa jadi awal tahun depan lads… Nabuunggg…

Special Thanks, Mang Peys Blog yang sudah luangin waktunya untuk render penampakan mesin ini… Mangga digeber ladsss… Thanks for reading and sharing…

email me: [email protected]
path me: Yogas Kobayogas.com

KobaYogas from WordPress for Android

100 KOMENTAR

  1. sekedar tambahan kang…
    di duga kuat test di lakukan di sekitaran surabaya..
    monggo yg domisili sby dan sekitar nya kl liat ayago yg rada aneh buntutin aja,warna hitam polos bagian samping belakang ada tempelan lakban item..

  2. Sebenarnya bukan hanya honda yg menyiapkan strategi 1 engine more product. Yamaha telah bersiap dgn bluecore 125 untuk mio dan soul GT krna GT nantinya akan menjadi 150 untuk head to head dgn vario 125. Begitupun Kawasaki yg bersiap dgn new ninja 150 bermesin bajaj. Tapi harap ditunggu kejutan lain dari Honda dgn fitur sama K44 dipastikan spacy hadir lebih stylish. Meski pada akhirnya beat, vario led dan new spacy berbenturan tapi nilai akumulasi ketiganya akan mencapai target. Pabrikan melihat efisiensi, marketing melihat akumulasi.

  3. Wah, jadi gk ekskLusif Lgi nanti msin 150 CC nya. Tapi sepertinya gk bakaLan pLek 100%. Bisa diberi sedikit diferensiasi. Seperti mesin honda bebek yg 125 cc. Sama2 125cc SOHC Air CooLed tpi bntuknya beda2.(BLade, SX125R, SX125 HeLm in, SX125R karbu).

  4. bang ane baca dari oto.detik.com “Honda akan meresmikan pabrik keempat mereka di kawasan Karawang, Jawa Barat. Dari pabrik ini lah, motor-motor skutik Honda seperti PCX akan diproduksi.” jadi bakal dilokalin nih pcx apa bener?

  5. the power of mass production.

    dan perkuat mesin 150cc, buat perkuat MS kelas sport plg gemuk, 150cc.

    otomatis mayor change cb 150 pake model basic cbr 150 lebih mudah.

    dan design pake si sfa concept

  6. kelemahan mesin cbsf = tensioner assygampang letoy gak nonjok rantai keteng bila sering rpm tinggi (ngefix pke pnya tiger yg KW saja. 30 rb, (per nya lebih kuat dari aslinya cbsf dimodifikasi sedikit aslinya tiger mahal) & rumah kopling (ganggu dikit suaranya ada suara getar)

  7. satu lagi bukti dari HONDA….
    PREMIUM READY!
    HONDA ADALAH KENYAMANAN
    NYAMAN DIKANTONG
    NYAMAN DIHATI…..

  8. strategi operkampret ala ngAHaeM. satu mesin buat rame2, tp harga tetep mahal. paling tar yg satu bohlam, yg lain LED. yg pake LED dikasih slisih 2jt biar kliatan canggih and newww..

    • Loohh semua kan gitu skrg, one for all.. Cek aja dr jaman beat, scoopy, spacy sebelum fi dan esp trus esp nya… Trus suzuki dr spin, skywave, skydrive, hayate.. Yamaha bluecore… Dll..

      Wajar lah hehehe…

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini